top of page

Waspada, Perubahan Iklim Dapat Menyebabkan Kecemasan Berlebihan!

  • Kolaborasi PN x LH
  • Feb 11, 2024
  • 1 min read

Updated: Jul 20, 2024



Dilansir dari Forest Digest, terdapat sebagian orang yang mengalami kecemasan kronis karena merasa tidak bisa mengendalikan masalah lingkungan, terutama perubahan iklim. Kondisi itu disebut dengan eco anxiety. Menurut Medical News Today, eco anxiety merupakan sebuah gangguan kecemasan kronis yang berkaitan dengan hubungan manusia dan lingkungan.


Dampak-dampak perubahan iklim yang semakin nyata, seperti bencana, kerusakan lingkungan, krisis pangan, merebaknya berbagai penyakit, hingga cuaca ekstrem menjadi sebuah pendorong utama dari terjadinya eco anxiety di berbagai kalangan masyarakat.


Bahkan, kecemasan yang disebabkan oleh permasalahan lingkungan juga dapat mendorong terjadinya gangguan mental kronis, seperti syok, post traumatic stress disorder, hingga perasaan ketakutan dan tidak berdaya, lho!


Lantas, langkah apa yang dapat dilakukan untuk mengatasi hal tersebut?


  • Melakukan aksi nyata untuk menyelamatkan lingkungan, misalnya mulai menerapkan gaya hidup ramah lingkungan.

  • Mencari dan memilah informasi-informasi yang akurat mengenai lingkungan.

  • Istirahat dan berjarak sejenak dalam berinteraksi dengan media sosial, televisi, dan sumber-sumber lainnya.

  • Melakukan konsultasi bersama dokter atau psikolog apabila rasa cemas semakin mengganggu aktivitas sehari-hari.


Menurut Sobat Alam dan Teman Pengamat, kira-kira ada tips lainnya tidak ya untuk mengatasi eco anxiety tersebut? Yuk, share tips versi kalian di kolom komentar!

Comments


Submit Tulisanmu

Kirimkan tulisan Anda dan jadilah bagian dari komunitas kami yang berkontribusi dalam berbagai topik menarik yang kami sajikan kepada pembaca setia kami.

#DiamBukanPilihan

Pengamat Negeri merupakan platform digital dibidang media informasi yang bertujuan untuk meningkatkan literasi dengan menyajikan konten-konten informastif, aktual, dan faktual.

Available on

Visit us

Head Office - Jakarta
The City Tower Lt. 12 Unit 1N Jl. MH Thamrin No. 81 Kel. Menteng Kec. Menteng, Jakarta Pusat, DKI Jakarta.

Region Office - Medan
Saga Creative Hub - Komp. Setia Budi Center Blok B - 9, Tj. Rejo, Kec. Medan Sunggal, Kota Medan, Sumatera Utara 20122, Indonesia

Find Us

  • Instagram
  • TikTok
  • LinkedIn

© Copyright 2025 Pengamat Negeri

Indonesian Original Platform

bottom of page