top of page
Mia Gisella Kartika

Diprediksikan Kekurangan Penghulu di 2027, Gimana Nasib Gen Z Yang Mau Menikah?



Indonesia Diprediksikan Kekurangan Penghulu di 2027


Kementerian Agama Republik Indonesia memperkirakan Indonesia akan mengalami defisit penghulu sebesar 7.209 orang yang disebabkan beberapa faktor berikut:


  1. Diperkirakan adanya 2.383 penghulu akan pensiun pada tahun 2027.

  2. Setidaknya 80 penghulu meninggal dunia selama pandemi Covid-19.


Sebab itu, Kementerian Agama telah mengajukan penerimaan penghulu melalui jalur Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja.


Kekurangan Penghulu, Pernikahan Era Gen Z Bisa Berbeda?


Merespons kekurangan penghulu, Kementerian Agama berupaya melakukan hal-hal berikut:

  1. Menugaskan pelaksana tugas fungsional di wilayah-wilayah yang kekurangan penghulu.

  2. Mendorong masyarakat untuk melangsungkan pernikahan di Kantor Urusan Agama (KUA) sehingga memungkinkan seorang penghulu untuk melayani lebih banyak pernikahan.

Dengan begitu, apakah nantinya KUA akan menjadi tempat “favorit” bagi Gen Z untuk melangsungkan pernikahan?


Peran Penting Penghulu di Masyarakat


Selain mengawasi dan mencatat pernikahan, penghulu memiliki peran-peran lain yang tidak kalah penting di masyarakat:


  1. Melakukan pelayanan dan bimbingan nikah atau rujuk.

  2. Penyelenggaraan koordinasi dan sosialisasi tentang pernikahan.

  3. Membimbing manasik haji dan membuat akta ikrar wakaf.


Mengingat banyaknya peran penting penghulu di masyarakat serta jumlah pernikahan yang rata-rata mencapai 1,7 juta setiap tahunnya, peningkatan jumlah penghulu perlu sangat didorong oleh pemerintah.


 

Referensi:





  • Fuji Permana (2021, Juli 9). Sebanyak 80 penghulu meninggal dunia selama pandemi Covid-19. Retrieved from https://news.republika.co.id/berita/qvz22g380/sebanyak-80-penghulu-meninggal-dunia-selama-pandemi-covid19

1 view0 comments

Comments


Submit Tulisanmu

Kirimkan tulisan Anda dan jadilah bagian dari komunitas kami yang berkontribusi dalam berbagai topik menarik yang kami sajikan kepada pembaca setia kami.

bottom of page