Bantu Korban Gempa Myanmar, Indonesia Serahkan Bantuan Kemanusiaan Dan Kirim Relawan
- Pengamat Negeri
- Apr 5
- 1 min read

Indonesia mengirimkan bantuan kemanusiaan berupa bantuan logistik seberat 143 ton dengan nilai Rp22,6 miliar (1,3 juta US dolar) serta mengirimkan relawan yang terdiri dari tim gabungan Badan Nasional Pengendalian Bencana (BNPB), Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (BASARNAS), Emergency Medical Team dari Kementerian Kesehatan dan Kemlu RI.
Kementerian Luar Negeri (Kemlu) RI memberikan keterangan pers bahwa Indonesia telah menyerahkan bantuan kemanusiaan untuk rakyat Myanmar yang terdampak gempa bumi pada 28 Maret di Naypyitaw, Myanmar, Kamis (03/04).
Bantuan kemanusiaan tersebut kemudian diserahkan sekaligus diterima oleh Wakil Menteri Bantuan Kesejahteraan dan Pemukiman Myanmar, Soe Kyi.
Adapun bentuk bantuan kemanusiaan tersebut berupa bantuan logistik seberat 143 ton dengan nilai Rp22,6 miliar (1,3 juta US dolar) yang terdiri dari bahan pangan, obat-obatan, perlengkapan medis dan perlengkapan penunjang pengungsian lainnya.
Selain itu, Indonesia turut mengirimkan tim gabungan guna membantu pemulihan serta memberikan pertolongan pertama pasca gempa yang terdiri dari Badan Nasional Pengendalian Bencana (BNPB), Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (BASARNAS), Emergency Medical Team dari Kementerian Kesehatan dan Kemlu RI.
Nantinya, tim dari Indonesia tersebut akan bergabung dengan sejumlah negara yang juga mengirimkan tim Pencarian dan Penyelamat Perkotaan (Urban Search and Rescue/USAR).
Diketahui sekitar 2.886 orang tewas, 4.636 terluka dan 351 orang dinyatakan hilang akibat gempa bumi berkekuatan 7,7 skala Richter yang melanda Myanmar menurut data dari pemerintah Myanmar. Sementara itu, terdapat 5 Warga Negara Indonesia (WNI) yang menjadi korban gempa dan sudah dievakuasi ke Yangon.
Sumber: berbagai sumber
Comments